TrendingTulang Bawang

Untuk Memastikan Pemilu Berjalan Aman PJ. Bupati Tulang Bawang laksanakan Pemantauan di Lokasi TPS

Rabu 14 2024, Februari 14, 2024 WAT
Last Updated 2024-02-20T13:32:52Z


Tulang Bawang, Lampung - Penjabat Bupati Tulang Bawang Drs.Qudrotul Ikhwan MM melaksanakan Pemantauan Lokasi TPS Pemilu Presiden dan Wakil Presiden RI Serta Pileg Tahun 2024 di Kabupaten Tulang Bawang. 


Pemantauan diawali dari TPS kampung Tiuh Tohow kecamatan menggala, Gunung Sakti menggala, TPS Menggala Timur,TPS Kecamatan Banjar Baru serta TPS kecamatan Banjar Agung


Dalam pemantauan ini Pj. Bupati Tulang Bawang didampingi oleh Forkopimda Tulang Bawang serta Para pejabat pimpinan tinggi pratama di lingkup Pemerintah Kabupaten Tulang Bawang. 


Qudrotul Ikhwan menyampaikan bahwa pemantau ini iya lakukan untuk memastikan agar pemilu berjalan dengan lancar.

"Saya memastikan bahwa pesta demokrasi di wilayah Kabupaten Tulang Bawang berjalan dengan baik, sukses dan kondusif.", Ujarnya.



Iya juga mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah bersinergi dan berkolaborasi menciptakan suasana aman dan kondusif baik pada masa persiapan, pemilihan maupun setelah Pemilihan Umum.

Walaupun pilihan berbeda antara 1 dengan lainnya, namun kita harus tetap  kompak, bersatu dan damai. 


Kita sama sama berdoa agar Bangsa Indonesia dan Kabupaten Tulang Bawang khususnya semakin maju dan luar biasa.

Trending, Hukum KriminalMore